6 Apr 2020

MENGHINDARI PERILAKU ISROF, TABDZIR DAN BAKHIL

Oleh : Ust. Mahfud
A. Isrof
Mari kita renungkan Al Qur'an dan Hadits di bawah ini!


يَا بَنِي آَدَمَ خُذُوا زِينَتَكُمْ عِنْدَ كُلِّ مَسْجِدٍ وَكُلُوا وَاشْرَبُوا وَلَا تُسْرِفُوا إِنَّهُ لَا يُحِبُّ الْمُسْرِفِينَ
Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) masjid, makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.” (QS. Al-A’raf: 31)
Dari ‘Amr bin Syu’aib, dari bapaknya, dari kakeknya, ia berkata, Rasulullah Saw bersabda,
كُلُوا وَاشْرَبُوا وَالْبَسُوا وَتَصَدَّقُوا ، فِى غَيْرِ إِسْرَافٍ وَلاَ مَخِيلَةٍ
Makan dan minumlah, berpakaianlah dan bersedekahlah tanpa bersikap berlebihan dan sombong.”  HR. An-Nasa’I, no. 2559
ayat Al Qur'an dan hadits di atas menunjukkan larangan perilaku isrof

Apa sih Isrof itu?
Kata israf berasal dari bahasa Arab asrafa-yusrifu-israfan berarti bersuka ria sampai melewati batas. Israf ialah suatu sikap jiwa yang memperturutkan keinginan yang melebihi semestinya. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, melampaui batas (berlebihan) jdiartikan melakukan tindakan di luar wewenang yang telah ditentukan berdasarkan aturan (nilai) tertentu yang berlaku. Secara istilah, melampaui batas (berlebihan) dapat dimaknai sebagai tindakan yang dilakukan seseorang di luar kewajaranataupun kepatutan karena kebiasaan yang dilakukan untuk memuaskan kesenangan diri secara berlebihan.
Kita dilarang berlebih-lebihan dalam makan, minum, berpakaian dan bahkan dalam hal ibadah sekalipun kita tidak boleh berlebih-lebihan. Rasulullah SAW melarang umatnya berpuasa terus-menerus, melarang salat di
sebagian malam, kecuali pada sepuluh hari akhir bulan Ramadhan, melarang membujang
bagi yang mampu menikah, atau melarang meninggalkan makan daging.
Diantara dampak yang ditimbulakan akibat dari perbuatan israf, yaitu :
a. Dibenci oleh Allah
b. Menjadi sahabat setan
c. Menjadi orang yang akan tercela dan menyesal
d. Menjadi orang yang tersesat

B. Tabzir

Mari kita renungkan Al Qur'an dan Hadits di bawah ini!
وَآَتِ ذَا الْقُرْبَى حَقَّهُ وَالْمِسْكِينَ وَابْنَ السَّبِيلِ وَلَا تُبَذِّرْ تَبْذِيرًا (26) إِنَّ الْمُبَذِّرِينَ كَانُوا إِخْوَانَ الشَّيَاطِينِ وَكَانَ الشَّيْطَانُ لِرَبِّهِ كَفُورًا (27)
Dan berikanlah kepada keluarga-keluarga yang dekat akan haknya, kepada orang miskin dan orang yang dalam perjalanan dan janganlah kamu menghambur-hamburkan (hartamu) secara boros. Sesungguhnya pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara syaitan dan syaitan itu adalah sangat ingkar kepada Tuhannya.” (QS. Al-Isra’: 26-27)
ayat di atas menunjukkn bahwa kita dilarang melakukan perbuatan boros.

Apakah tabdzir itu?

Kata tabzir /pemborosan dalam bahasa Arab berasal dari kata badzara-yubadzdziru-
tabdziiron dipahami oleh ulama dalam arti pengeluaran yang bukan haq. Kata tabzir berarti menggunakan/ membelanjakan harta kepada hal yang tidak perlu. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, boros diartikan berlebih-lebihan atau menghambur-hamburkan dalam pemakaian uang ataupun barang.

hikmah dilarangnya tabdzir 

a. Setiap muslim dilarang bersikap boros karena boros merupakan tabiat setan. Sikap boros akan menimbulkan kerugian dan kesengsaraan hidup di kemudian hari. Seorang muslim dalam membelanjakan hartanya harus dengan kalkulasi yang matang menyangkut manfaat dan madaratnya.
b. Larangan keras membelanjakan harta dengan cara sesuka hatinya yang akan berakibat pada kesengsaraan baik di dunia maupun di akhirat. Allah memerintahkan setiap muslim agar dapat mengatur keseimbangan pengeluaran dan pemasukan sesuai dengan keperluan secara wajar sehingga akan dapat menjamin kehidupan yang teratur dan sejahtera.

C. Bakhil 
mari kita perhatikan ayat di bawah ini!

وَلَا تَجْعَلْ يَدَكَ مَغْلُولَةً إِلَى عُنُقِكَ وَلَا تَبْسُطْهَا كُلَّ الْبَسْطِ فَتَقْعُدَ مَلُومًا مَحْسُورًا
Dan janganlah kamu jadikan tanganmu terbelenggu pada lehermu (kikir) dan jangan pula kamu terlalu mengulurkannya (sangat pemurah) sehingga nanti kamu menjadi tercela dan menyesal. – (Q.S  Al-Isra: 29)
Pengertian Bakhil/Kikir
Bakhil/kikir ialah menahan harta yang seharusnya dia keluarkan. Al-Jurjani dalam kitab At-Ta’rifat mende􀏐inisikan bakhil dengan menahan hartanya sendiri, yakni menahan memberikan sesuatu pada diri dan orang lain yang sebenarnya tidak berhak untuk ditahan atau dicegah, misalnya uang, makanan, minuman, dan lain-lain. Ketika orang memiliki uang, makanan, dan minuman yang mestinya bisa diberikan kepada yang membutuhkan, kemudian enggan untuk memberikannya, maka ia adalah bakhil.
Bahaya Perilaku Bakhil
a. Mengakibatkan dosa besarb. Mengikuti jejak setanc. Penghalang masuk surgad. Rizki menjadi sempite. Sumber malapetaka kemanusiaan
Menghindari Perilaku Bakhil
a. Keyakinan bahwa segala sesuatu itu milik Allahb. Banyak bersyukur atas nikmat yang Allah berikanc. Gemar melakukan kegiatan sosial dengan infak dan sedekahd. Memohon perlindungan dari Allah dari sifat bakhil/kikir

22 komentar:

  1. 1).Contoh bentuk :
    * Isyrah
    Teman saya bermewah-mewah dalam makan, minum dan lain-lain


    * Tabzir
    Teman saya ernah ke swalayan untuk membeli barang yang tidak diperlukan , itu mengakibatkan menjadi keborosan dan tidak bermanfaat sesuai apa yang dibutuhkan


    * Bakhil
    Teman saya pernah Berfoya-foya dengan menikmati hartanya diri sendiri dan tidak ikhlas berbagi dengan saya atau pun sahabatnya sendiri
    2).kisah Qarun
    Qarun termasuk kaum nabi Musa a.s
    Semula ia adalah seorang yg sangat miskin.
    Suatu saat ia memohon kepada nabi Musa agar didoakan menjadi kaya.
    Dengan izin Allah, maka Qarun beberapa wktu kemudian menjadi kaya.
    Harta & simpanan'y sangat banyak .
    Bahkan kunci2 simpanan kekayaan'y tdk dapat di bawa kecuali oleh beberapa org yg bertubuh kuat .
    Akan tetapi,Qarun mendurhakai nabi Musa & Harun ,ia tdk menerima nasehat kedua'y,dan ia menyangka bahwa harta&kenikmatan yg didapatkan'y adalah semata-mata hak'y .Tdk ada hak org lain termasuk fakir miskin .
    Ia bersikukuh bahwa ia memperoleh'y semata2 karena krja keras&ilmu'y .
    Karena sifat Qarun yg kikir&lupa diri yg selalu memamerkan harta kepada kaum'y dan bersifat sombong ,Allah membenamkan Qarun beserta rumah & harta2'y kedalam bumi .



    (Lestari Anjani)

    BalasHapus
  2. No.1
    Bentuk contoh
    Isyrah
    Kakak saya bersenang-senang dalam menghamburkan uang untuk dalam makan, minum dan lain-lain


    Tabzir
    Kakak tetangga saya ernah ke ke mall untuk membeli barang yang hanya digunakan untuk hiasan semata dan tidak diperlukan , itu mengakibatkan dia boros dalam keuangan dan barang nya itu tidak bermanfaat bagi dia maupun orang lain


    Bakhil
    Teman saya pernah bersenang-senang dengan cara ia mengonsumsi hartanya sendiri dan tidak ingin bersedekah kepada tetangganya maupun berbagi dengan teman atau pun sahabatnya sendiri

    Kisah Qorun

    Qorun merupakan kaum Nabi Musa. Dia sangat kaya raya. sampai-sampai kunci dari harta tersebut Sampai berat meskipun dibawa oleh orang yang kuat. Tetapi, dia itu sombong, sehingga Allah memperingatkan kepada Qorun.

    Kemudian Ia pun memperlihatkan kekayaannya kepada masyarakat sekitar. Ia sombong kepada warga untuk senang agar sepertinya.

    Kemudian Allah memberikan azab kepadanya. Karena kesombongannya, akhirnya Allah menenggelamkan Qorun beserta hartanya ke dalam bumi.

    (Nawang Cahyo Wening )

    BalasHapus
  3. 1
    (israf)
    ada seorang perempuan yang suka menyebarkan aib saudaranya.

    (tabdzir)
    seorang perempuan suka sekali dengan parfum..dan dia ketika melihat parfum
    yang baru di temui dia lansung membeli
    padahal parfum nya masih banyak
    (bakhil)
    ada seorang laki" pekerja tetap dia mengumpulkan hartanya hingga dia kaya
    namun dia tidak ingin berinfak ataupun
    bersedekah..dan harta tersebut hanya ingin dia gunakan untuk berfoya"

    {2}
    (Qorun)
    Orang kaya yang binasa karena kesombonganya
    setiap manusia pasti memiliki rezeki masing" yang entah itu kecukupan atau kekurangan.Namun ada juga yang di beri harta berlebihan salah satunya adalah Qorun
    di kisah kan dalam surat Al-qosash ayat 76,seorang hamba bernama Qorun
    yang di anugrahi harta berlimpah oleh Allah ,sampai" kunci harta tersebut sungguh berat meskipun di bawa oleh orang yang kuat,namun sayang nya Qorun merupakan orang yang sombong sehingga Allah memperingatkan Qorun
    Melihat Qorun yang sombong ,akhirnya Allah menenggelamkan Qorun beserta hartanya ke dalam bumi.Tidak ada satupun golongan yang bisa menolongnya dari Azab Allah.


    #Anita

    BalasHapus
    Balasan
    1. Isrof kok contohnya menyebarkan aib

      Hapus
    2. iya pk..
      punya contoh lagi saya
      (ada perempuan yang pergi ke olshop dan dia membeli pakaian sebanyak mungkin..
      dia senang menghambur" kan uang nya untuk kebutuhan yang berlebihan./

      Hapus
  4. 1. # waktu itu bulan puasa, doni pergi
    Berbuka puasa dengan teman temannya,. Tibalah waktu berbuka, tiba tiba salah satu teman doni langsung mengambil makanan sebanyak banyaknya, teman teman nya pun terheran melihat tingkah temannya yang satu itu yang berlebih lebihan dalam mengambil makanan

    # pak Amir termasuk orang yang kaya raya di desanya, suatu hari pak amir pergi ke sebuah perkumpulan anak" remaja yang suka minum alkohol. Di saat itu, pak amir menyumbangkan uang dg jumlah yang tidak sedikit, dengan keperluan untuk membeli miras, pak amir berkata "ini saya beri uang, untuk membeli miras, karena saya terlalu kebanyakan harta, jadi saya ingin menghabiskan harta saya"

    # Pak Rudi adalah seorang pejabat tinggi, dia kaya raya baik uang maupun tanah, tapi dia tidak mau membayar zakat maupun bershodaqoh. Pak Rudi bilang mau menumpuk harta sebanyak"nya dan pak Rudi bilang tidak mau mengeluarkan hartanya untuk zakat maupun shodaqah

    2. Qarun termasuk kaum nabi Musa a.s .
    Semula ia adalah seorang yg sangat miskin.
    Suatu saat ia memohon kepada nabi Musa agar didoakan menjadi kaya.
    Dengan izin Allah, maka Qarun beberapa wktu kemudian menjadi kaya.
    Harta & simpanan'y sangat banyak .
    Bahkan kunci2 simpanan kekayaan'y tdk dapat di bawa kecuali oleh beberapa org yg bertubuh kuat .
    Akan tetapi,Qarun mendurhakai nabi Musa & Harun ,ia tdk menerima nasehat kedua'y,dan ia menyangka bahwa harta&kenikmatan yg didapatkan'y adalah semata-mata hak'y .Tdk ada hak org lain termasuk fakir miskin .
    Ia bersikukuh bahwa ia memperoleh'y semata2 karena krja keras&ilmu'y .
    Karena sifat Qarun yg kikir&lupa diri yg selalu memamerkan harta kepada kaum'y dan bersifat sombong ,Allah membenamkan Qarun beserta rumah & harta2'y kedalam bumi .


    ILHAM EFENDI

    BalasHapus
  5. 1.
    Contoh israf
    Ada seorang anak yang sangat berlebihan dalam memakai pakaian karena ia selalu ingin terlihat mewah di hadapan teman-temannya,bahkan ia tidak memperdulikan dampak negatif dari perbuatan tersebut.
    Contoh Tabzir
    Tetangga saya adalah orang yang kaya,hampir setiap pekan ia mengeluarkan uang untuk membeli baju-baju di mall tetapi tidak setiap hari diperlukan untuk kebutuhannya sendiri maupun orang lain.
    Contoh bakhil
    Ada seorang juragan kaya yang sangat pelit, bahkan ketika dimintai sumbangan untuk renovasi masjid saja ia menolaknya.

    2. Kisah Qarun

    Qarun adalah sepupu Musa, anak dari Yashar adik kandung Imran ayah Musa. Baik Musa maupun Qarun masih keturunan Yaqub, karena keduanya merupakan cucu dari Quhas putra Lewi, Lewi bersaudara dengan Yusuf anak dari Yaqub, hanya berbeda ibu. Silsilah lengkapnya adalah Qarun bin Yashar bin Qahit/ Quhas bin Lewi bin Yaqub bin Ishaq bin Ibrahim.

    Awal kehidupan Qarun sangatlah miskin dan memiliki banyak anak. Sehingga pada suatu kesempatan ia meminta Musa untuk mendoakannya kepada Allah, yang ia pinta adalah kekayaan harta benda dan permintaan tersebut dikabulkan oleh Allah.

    Dikisahkan pula dalam Al-Qur'an dia juga sering mengambil harta dari Bani Israel yang lain dan dia memiliki ribuan gudang harta melimpah ruah, penuh berisikan emas dan perak. Begitu kayanya Qarun, sehingga kunci-kunci harta bendanya harus dipikul oleh beberapa orang yang kekar, terlalu berat untuk dibawa oleh satu orang. Para tetangga dan orang sekelilingnya ingin sekali memiliki apa yang dimiliki Qarun. Menurut kisah Islam, Qarun ingkar atas nikmat Allah yang diberikan kepadanya, yang pada akhirnya ia diberi azab oleh Allah, tertimbun beserta harta bendanya kedalam tanah dalam waktu semalam. Tempat Qarun ditenggelamkan bersama dengan harta dan pengikutnya telah menjadi danau yang dikenal sebagai Danau Qarun atau dalam bahasa Arab Bahirah Qarun. Yang tersisa hanya puing-puing istana Qarun yang teletak di daerah Al Fayyum, Mesir.

    Kisah Qarun inilah yang menjadikan inspirasi legenda harta-harta yang terpendam bawah tanah atau harta karun.

    (BINTI ROHMATUL HIDAYAH)

    BalasHapus
  6. 1.Isrof
    Kita dilarang berlebih-lebihan dalam
    Makan,minum,berpakaian,dan bahkan dalam
    Hal ibadah.

    2.Tabzir
    Teman saya membeli barang yang tidak
    Dan itu mengakibatkan pemborosan.

    3.Bakhil
    Teman saya menghambur-hamburkan uang
    Untuk kepribadianya yang tidak penting.

    #kisah Qorun
    Qorun termasuk kaum nabi musa a.s semula ia adalah seorang yang sangat miskin.suatu saat ia memohon kepada nabi misa agar didoakan menjadi kaya.dengan izin allah maka Qorun beberapa waktu menjadi kaya.harta dan simpanannya sangat banyak,bahkan kunci-kunci simpanan kekayaan tidak dapat di bawa kecuali oleh beberapa orang yang bertubuh kuat,akan tetapi,Qorun mendurhakai nabi musa dan harun ia tidak menerima nasihat keduannya ia menyangka bahwa harta dan kenigmatanyang didapatkannya adalah semata-mata haknya.tidak ada orang lain termasuk faqir miskin,ia bersikukuh bahwa ia memperolehnya semata-mata karena kerja keras dan ilmunya karena sifat Qorun yang kikil dan lupa diri yang slalu memamerkan harta kepada kaumnya dan bersifat sombong allah membenamkan Qorun beserta rumahnya kedalam bumi.
    (Royyana Naily Humaida)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Contoh tabdzirnya kurang kata katanya , contoh bakhilnya kayak e masih keliru

      Hapus
  7. 1.
    Contoh israf
    Ada seorang anak yang sangat berlebihan dalam memakai pakaian karena ia selalu ingin terlihat mewah di hadapan teman-temannya,bahkan ia tidak memperdulikan dampak negatif dari perbuatan tersebut.
    Contoh Tabzir
    Tetangga saya adalah orang yang kaya,hampir setiap pekan ia mengeluarkan uang untuk membeli baju-baju di mall tetapi tidak setiap hari diperlukan untuk kebutuhannya sendiri maupun orang lain.
    Contoh bakhil
    Ada seorang juragan kaya yang sangat pelit, bahkan ketika dimintai sumbangan untuk renovasi masjid saja ia menolaknya.

    2. Kisah Qarun

    Qarun adalah sepupu Musa, anak dari Yashar adik kandung Imran ayah Musa. Baik Musa maupun Qarun masih keturunan Yaqub, karena keduanya merupakan cucu dari Quhas putra Lewi, Lewi bersaudara dengan Yusuf anak dari Yaqub, hanya berbeda ibu. Silsilah lengkapnya adalah Qarun bin Yashar bin Qahit/ Quhas bin Lewi bin Yaqub bin Ishaq bin Ibrahim.

    Awal kehidupan Qarun sangatlah miskin dan memiliki banyak anak. Sehingga pada suatu kesempatan ia meminta Musa untuk mendoakannya kepada Allah, yang ia pinta adalah kekayaan harta benda dan permintaan tersebut dikabulkan oleh Allah.

    Dikisahkan pula dalam Al-Qur'an dia juga sering mengambil harta dari Bani Israel yang lain dan dia memiliki ribuan gudang harta melimpah ruah, penuh berisikan emas dan perak. Begitu kayanya Qarun, sehingga kunci-kunci harta bendanya harus dipikul oleh beberapa orang yang kekar, terlalu berat untuk dibawa oleh satu orang. Para tetangga dan orang sekelilingnya ingin sekali memiliki apa yang dimiliki Qarun. Menurut kisah Islam, Qarun ingkar atas nikmat Allah yang diberikan kepadanya, yang pada akhirnya ia diberi azab oleh Allah, tertimbun beserta harta bendanya kedalam tanah dalam waktu semalam. Tempat Qarun ditenggelamkan bersama dengan harta dan pengikutnya telah menjadi danau yang dikenal sebagai Danau Qarun atau dalam bahasa Arab Bahirah Qarun. Yang tersisa hanya puing-puing istana Qarun yang teletak di daerah Al Fayyum, Mesir.

    Kisah Qarun inilah yang menjadikan inspirasi legenda harta-harta yang terpendam bawah tanah atau harta karun.

    (BINTI ROHMATUL HIDAYAH)

    BalasHapus
  8. Nama : *Dimas dziky ryanto*
    Klz : 11
    Sekolah ;MA HUDATUL MUNA 1

    1. CONTOH :
    *Israf* : gaya hidup yang terlampau mewah, membeli barang yang tidak berguna,
    *Tabzir* : saya suka membeli barang yang tidak di butuhkan
    *Tabdzir* : saya suka membeli barang yang sudah saya miliki

    2. Dikisahkan pada surat Al-Qasash ayat 76, seorang hamba yang bernana qorun. Dia dianugrahi harta yang melimpah oleh Allah swt ,Namu qorun merupakan orang yang paling sombong. Sehingga Allah memperingatkan kepada qorun

    Allah berfirman selanjut nya pada ayat 77 ( carilah apa yang dianugrah kan padamu dari kebahagiaan akhirat dan janganlah kamu melupakan kebahagiaan mu karna nikmat dunia)

    Qorun yang sombong menjawab (karna aku di beri harta karna ilmu yang kumiliki tak hanya itu. kemudian qorun menunjukan kekayaanya dengan iring iringan pegawainya)


    Dari kisah qorun memberikan kita pelajaran harta yang banyak belum tentu membawa kita kepada keberkahan apabila tidak di syukuri dan di bayarkan zakat justru bisa membawa kita kepada azab yang sangat pedih

    BalasHapus
  9. 1.
    Contoh israf
    Seseorang yang berlebih"an dalam berwudhu,yaitu dengan mencuci anggota wudhu lebih dari 3 kali

    Contoh tabzir
    Membeli makanan dengan porsi yang berlebih yang pada akhirnya tidak dihabiskan

    Contoh Bakhil
    Tetangga saya adalah seorang juragan kaya raya tetapi dia tidak mau bersedekah kepada orang yang tidak mampu disekitarnya

    2.Kisah Qarun

    Qarun adalah salah seorang sepupu nabi Musa yang berasal dari Bani Israel .awal kehidupan Qarun sangatlah miskin dan memiliki banyak anak,sehingga pada suatu kesempatan ia meminta Musa untuk mendoakannya kepada Allah,yang ia punya adalah kekayaan harta benda dan permintaan tersebut dikabulkan oleh Allah

    Dikisahkan pula dalam Al Qur'an dia juga sering mengambil harta dari Bani Israel yg lain,dan dia memiliki ribuan gudang harta melimpah ruah penuh berisikan emas dan perak.Begitu kayanya Qarun,membuat semua kunci" harta bendanya harus dipikul oleh orang yang kuat,terlalu berat untuk dibawa oleh satu orang.para tetangga dan orang sekeliling nya ingin sekali memiliki apa yang dimiliki Qarun.Menurut kisah Islam ,Qarun ingkar atas nikmat Allah yang diberikan kepadanya.yang pada akhirnya,ia diberi azab oleh Allah,tertimbun beserta harta bendanya kedalam tanah dalam waktu semalam.
    Tempat Qarun ditenggelamkan bersama dengan harta dan pengikutnya telah menjadi danau Qarun atau dalam bahasa Arab Bahirah Qarun. Yang tersisa hanyalah puing" istana Qarun yang terletak di daerah Al fayyum Mesir

    Kisah Qarun inilah yang menjadi inspirasi legenda harta" yang terpendam bawah tanah atau harta Karun.


    #Kharisma Febriani

    BalasHapus
  10. Isrof

    Teman saya selalu berlebihan dalam berpakaian, makan dan minum

    Tabdzir

    Teman saya selalu pemborosan dalam menggunakan uang dan barang

    Bakhil

    Teman saya tidan pernah memberikan sedekit uangnya kepada orang yang membutuhkan

    Qorun

    Adalah seorang yang kaya pada zaman nabi Musa as ia tidak hanya kaya tapi jugq berilmu meskipun ia sepypu nabi musa as ia penyokor fir'aun kekayaan yang ia miliki membuat ia sombong dan menganggap kekayaan yang ia miliki itu karena usaha dan ilmunya bukan karana Allah kesombongannya itu membuat Allah murka dan akhirnya Allah menenggelamkan Qorun berserta hartanya.

    # zahra

    BalasHapus
  11. 1. a.israf contoh: adik saya meminta uang kepada saya tetapi saya tidak kasih
    b.Tabzir contoh: seseorang yang mempunyai uang tetapi selalu di buat untuk berfoya foya
    c. Bakhil contoh:pak bejo yang enggan membayar zakat fitrah yang merupakan kewajibannya
    2.Di kisahkan seorang hamba yang bernama qorun yang merupakan kaum nabi musa dia di anugrahi harta yanv melimpah dari allah namun sayangnya qorun merupakan orang yang sombong melihat qorun yang sombong allah akhirnya menenggelamkan qorun beserta hartanya ke bumi.tidak ada baginya suatu golongan apapun yanv bisa menolongnya dari azab allah.kisah qorun memberikan kita pelajaran bahwa harta yang banyak belum tentu mampu membawa kita pada keberkahan apabila tidak di syukuri dan di bayarkan zakat justru bisa membawa kita kepada azab yang sangat pedih

    BalasHapus

From : Mahfud